Webminar Social Engineering Attack: The Art of Human Hacking

Social Engineering Attack
Pada hari Kamis, 6 Agustus 2020 Prodi Magister Informatika mengadakan online Seminar Menggunakan platform video conference Zoom dengan judul "Social Engineering Attack: The Art of Human Hacking". Pemateri Webminar ini adalah Dr. Yudi Prayudi, M.Kom. Beliau merupakan Ketua sekaligus peneliti di Pusat Studi Forensika Digital, Universitas Islam Indonesia. Sementara moderator pada seminar online kali ini merupakan salah seorang dosen Magister Informatika UIN Sunan Kalijaga, Dr. Shofwatul Uyun, M.Kom.
Online Workshop yang diadakan mulai jam 9.45 sampai 12.00, berlangsung lebih dari 2 jam ini membahas tentang Keamanan Digital dan Human Behaviour yang mempengaruhi faktor-faktor penerapan keamanan digital tersebut. Apabila anda berminat lebih dalam memperluas wawasan dalam hal Keamanan Cyber dibidang Social Engineering Attack: The Art of Human Hacking, silahkan memulai mempelajarinya dengan menyimak rekaman video ini menggunakan youtube pada link tautan berikut ini
Dengan diadakannya Seminar Online ini, diharapkan Magister Informatika UIN Sunan Kalijaga berperan memberikan sumbangsih keilmuan yang bermanfaat, khususnya dalam bidang Computer Security .